Sistem les kami


Sebelum Les:

1. Koordinasi Materi​

Murid dapat berkoordinasi dengan tutor sebelum les untuk membahas Bab Materi yang sedang dipelajari di sekolah. Ini memastikan materi les sesuai dengan kebutuhan murid.

2. Persiapan Tutor

Tutor akan menyiapkan materi les, termasuk latihan soal yang berkisar dari tingkat mudah hingga lanjutan ("advance"), disertai dengan penjelasan langkah demi langkah untuk memudahkan pemahaman murid.

3. Akses Materi Di eLearning

Seluruh materi les akan tersedia di website eLearning Fokus, disusun secara rapi untuk memudahkan akses.


Saat Les:

1. Pengarahan Tutor​

Tutor akan mengarahkan murid untuk mengerjakan set soal tertentu dan menyimak penjelasan konsep dasar (baik secara langsung atau melalui video) serta cara menyelesaikan contoh soal.

2. Praktik Murid

Murid akan berlatih menyelesaikan soal serupa dengan yang baru saja dijelaskan, untuk menguji pemahaman dan keberhasilan dalam menyelesaikan soal.

3. Ketersediaan Solusi
di eLearning

Jawaban dan pembahasan lengkap untuk semua soal yang dikerjakan tersedia di eLearning. Ini memungkinkan murid untuk cepat mengecek jawabannya dan memperbaiki kesalahan.

4. Bantuan Tutor

Jika mengalami kesulitan, tutor selalu siap ("standby") untuk membantu menjelaskan materi, memastikan murid memahami dengan lebih baik.

5. Latihan Beragam Soal

Dalam setiap set soal, murid akan mengerjakan berbagai jenis soal, dari mudah hingga lanjutan. Materi belajar dan soal yang serupa sudah disediakan sebagai acuan.

6. Permintaan Tambahan Waktu Les

Jika perlu, murid dapat mengajukan permintaan untuk menambah waktu les pada sesi berikutnya atau di hari lain.


Setelah les:

1. Jadwal Les Pengganti:

Jika murid berhalangan hadir, mereka dapat meminta jadwal les pengganti yang lebih sesuai.

2. Materi Tambahan
di eLearning

Seluruh materi les, termasuk tambahan materi diluar jadwal les untuk pengayaan, tersedia di eLearning. Murid dapat belajar di rumah dengan mengakses soal, jawaban, dan video pembahasan kapan saja.

3. Komunikasi dengan Tutor

Murid tetap bisa berkomunikasi dengan tutor melalui WhatsApp atau Google Meet/Zoom di luar jadwal les untuk pertanyaan atau bimbingan lebih lanjut.